Artikel Kopas Aja Buat Demo

Saturday, December 26, 2015
Berlangganan

Alasan Sederhana Mengapa Anda Harus Minta Izin Suami



Pernahkan Anda ditertawakan teman-teman sejawat karena meminta izin pada suami untuk pergi ke suatu tempat? Jangan minder. Anda baru saja melakukan salah satu tindakan yang menandai penghormatan Anda padanya. Bukan hormat dalam artian Anda takut pada suami, melainkan karena Anda menghargai dirinya sebagai pasangan Anda.

Dilansir dari Yourtango.com, kata sederhana macam "izin" menjadi ciri pernikahan yang sehat. Mengapa demikian?

1. Meminta izin adalah pertanda respek

Cobalah membalik situasinya: suami yang ingin pergi bersenang-senang bersama teman-temannya dan ia tidak izin lebih dulu pada Anda. Bagaimana rasanya? Bukankah Anda jadi merasa kesal karena tidak dihargai?
Begitupun dengan suami. Dengan Anda meminta izin darinya, itu menandakan penghargaan. Ia menganggap penting izin dari Anda sebagai istri kesayangannya.

2. Meredam konflik

Bila ada suatu konflik yang muncul karena keputusan Anda, setidaknya itu tidak muncul dari dalam pernikahann Anda. Konflik akan berkurang ketika sudah ada izin suami yang Anda kantongi.

3. Membuat Anda terlibat dalam hidup satu sama lain

Banyak pernikahan yang diisi oleh pasangan yang memiliki hidup terpisah secara emosional. Meskipun mereka berada di bawah satu atap dan kasur, tidak ada ikatan batin yang terjalin. Hal ini bisa Anda hindari ketika meminta pertimbangan darinya pada suatu hal yang akan Anda kerjakan. Dengan demikian, Anda akan melibatkan diri dalam kehidupan satu sama lain dan dengan sendirinya akan muncul keterikatan batin yang tidak biasa.